Macam-Macam Bunga Keladi Merah
hewata.com. Bunga Keladi Merah. Tanaman keladi terbagi dari beberapa warna seperti keladi putih, keladi hijau, dan lain-lain. Yang akan kita bahas kali ini adalah keladi merah, yaitu tanaman keladi yang terdapat unsur warna merah pada daunnya. Inilah beberapa keladi merah yang banyak digemari.
Jenis Bunga Keladi Berwarna Merah
1. Bombshell
Mereka salah satu varietas bunga keladi yang memiliki daun berwarna merah di tengah daun dengan warna hijau yang mengelilinginya. Varietas ini tahan terhadap sinar matahari, karenanya mereka tak masalah jika disimpan diluar rumah.
2. Bottle Rocket
Motif daunnya unik, dengan berwarna putih/merah muda ditengah-tengahnya dengan urat daun berwarna merah dan hijau di bagian tepiannya, mereka pun banyak ditanam para hobiis. Mereka bisa ditanam didalam ruangan maupun di luar ruangan.
3. Fast Flash
Hampir sama dengan varietas sebelumnya (Bombshell), namun mereka memiliki sedikit perbedaan yaitu Fast Flash memiliki titik-titik putih pada daun yang ketara. Mereka juga salah satu varietas yang termasuk tahan sinar matahari.
4. Flare
Masih sama dengan Bombshell, namun mereka memiliki bentuk daun yang termasuk unik yaitu tepi daunnya keriting (bergelombang) tak seperti varietas sebelumnya yang rata. Itu juga yang membuat mereka menjadi incaran para hobiis.
5. Frackles
Pola pada daun varietas ini juga berbeda, warna hijau pada seluruh daun dengan bercak merah dan putih pada bagian tengahnya. Mereka juga dapat disimpan diluar rumah seperti halaman, karena mereka tahan terhadap matahari.
6. Frieda Hemple
Mungkin bagi sebagian orang, mereka tidak memiliki daya tarik. Namun dengan warna merah ditengah dan warna hijau yang kontras pada daunnya yang lebar, membuatnya memiliki banyak peminat.
7. Heart’s Delight
Daunnya juga keriting, hampir sama seperti Fast Flash. Mereka juga bisa ditanam di luar ruangan, tapi sebaiknya tempatkan di tempat yang tak terkena sinar matahari langsung. Saat tanaman masih muda warna hijaunya cenderung cerah namun saat dewasa biasanya warna hijaunya berubah menjadi hijau tua.
8. Hot 2 Trot
Selain keriting ia juga mempunyai warna merah dan hijau yang mencolok. Saat tanaman muda, daunnya mengkilap dan warnanya cerah namun saat dewasa warnanya menjadi sangat kontras. Daunnya pun lebat.
9. John Peed
Mereka memiliki daun dengan warna merah dan hijau yang mengkilap. Anda dapat menanamnya dalam pot juga bisa ditanam langsung ditanam untuk menghias halaman rumah.
10. Lemon Blush
Dengan daunnya yang lebar dengan kombinasi warna yang lucu yaitu warna merah di tengahnya dan hijau muda/kuning pada tepiannya. Dengan warnanya yang cerah akan membuat rumah kita menjadi lebih indah.
11. Mesmerized
Motifnya termasuk salah satu yang unik karena tak ada pola yang menentu. Dengan perpaduan warna hijau muda hijau tua dan merah muda yang abstrak, membuatnya menarik. Daunnya cenderung panjang dan ramping, tidak terlalu lebar.
12. Postman Joyner
Daunnya lebar dengan warna hijau dan merah yang kontras. Saat masih muda mereka dapat ditanam didalam ruangan, saat sudah dewasa akan lebih indah bila ditanam di halaman rumah.
13. Raspberry Moon
Warna daun hijau muda dan bercak merah yang cerah pada tengah daun. Warnanya yang eye catching membuatnya memiliki banyak peminat. Dan daunnya agak tebal dari tanaman keladi lainnya.
14. Red Alert
Warna daunnya kontras dengan daun lebar. Tahan terhadap sinar matahari, yang berarti tak masalah untuk menempatkannya di halaman rumah sekalipun.
15. Red Flash

Keladi Merah Red Flash – via : pinterest.com
Varietas ini salah satu yang berdaun lebar dan akan tumbuh besar. Akan bagus jika ditanam diluar rumah, karena mereka juga tahan sinar matahari. Mereka juga termasuk yang banyak memiliki peminat.
16. Red Frill
Daunnya keriting dengan warna yang mencolok, banyak yang menanamnya di bawah pohon besar untuk dijadikan tanaman pembatas. Daunnya mengkilap jika terkena cahaya.
17. Red Glamour
Urat-urat daunnya terlihat jelas, dengan warna merah dan hijau yang cerah. Daunnya termasuk salah satu yang lebar dan agak tebal.
18. Red Ruffles
Warnanya mencolok, daunnya keriting dan ramping. Mereka banyak terlihat di halaman rumah sebagai tanaman pembatas juga untuk memperindah halaman.
19. Restless Heart
Warna merahnya mendominasi, dan terdapat warna hijau ditepian daun. Ukuran daun cukup lebar. Warnanya cerah untuk mempercantik halaman.
20. Rosemary
Varietas bunga keladi merah yang suka terlihat di halaman rumah ini termasuk yang tahan terhadap matahari. Warnanya juga mencolok, dan akan memberikan kilapan saat terkena cahaya.
21. Sangria
Daunnya memiliki warna merah cerah dan hijau di pinggir juga dengan beberapa bintik putih di tengahnya. Daunnya termasuk yang lebar.
22. Scarlet Flame
Warnanya merah menyala dengan bintik putih dan hijau di tepian. Mereka cocok ditanam dalam pot maupun langsung di tanah untuk menghias halaman.
23. Tiki Torch
Dengan paduan warna merah ditengah, dan hijau muda/kuning di pinggir membuatnya menarik. Varietas ini bisa ditanam di luar rumah, namun sebaiknya beri naungan agar tak terkena sinar matahari secara langsung.
Itulah beberapa varietas Caladium/Keladi merah yang dapat sebagai referensi bagi yang berminat menjadikannya tanaman hias.